Siapa bilang untuk menjadi aktor atau aktris film hanya bermodalkan tampang yang tampan atau cantik saja? Kualitas akting yang baik dari seorang aktor, akan memberikan warna pada film yang kamu tonton. Untuk mewujudkan hal tersebut, tentunya perlu melewati proses yang cukup lama agar kamu mampu menjadi aktor dan memerankan karakter dengan professional.
Jika kamu memiliki cita-cita menjadi menjadi seorang aktor maupun aktris tentunya harus punya keterampilan dasar dalam berakting agar bisa menuangkan semua potensi yang dimiliki dengan kualitas yang baik. Modal yang harus kamu miliki ini tentunya adalah ilmu, sebelum kamu terjun ke dunia akting pastikan diri kamu memiliki bekal yang cukup. Contohnya adalah dengan mengikuti sekolah akting. Sehingga nantinya kamu tidak asal atau pun dicap “aji mumpung” hanya karena kualitas akting kamu yang pas-pasan.
Kamu bisa mengasah bakat aktingmu di beberapa tempat di kota Jakarta, nah berikut ini adalah deretan rekomendasi untuk sekolah akting bagi kamu yang ingin lebih mendalami akting.
- Didi Petet Acting School (DPAS)
Sekolah akting satu ini didirikan oleh aktor lawak, yaitu alm Didi Petet. Kurikulum di DPAS juga disusun oleh beliau. Kamu akan mempelajari akting lebih jauh, mulai dari aktualisasi diri, konsentrasi, imajinasi, penghayatan, analisa naskah, analisa peran, observasi dan menciptakan peran. Tentunya, metode DPAS juga akan sangat mendukung kualitas akting kamu menjadi lebih baik. Tapi, kamu harus berusia di atas 15 tahun sebelum mendaftar.
2. Hollywood Acting School
Hollywood Acting School didirikan oleh sejumlah aktor Indonesia, seperti Anjasmara, Adipati Dolken dan Shanker RS. Nama sekolah tersebut dibuat dengan maksud memiliki tujuan dan bukan sekedar keren-kerenan, loh. Karena, setiap siswanya akan mendapat pengalaman diajari langsung oleh para guru akting Hollywood. Selain itu, kamu juga akan dilatih oleh para pendiri sekolah akting ini untuk mendapatkan metode, ilmu serta pengalaman. Lebih kerennya lagi, lulusan dari sekolah ini berkesempatan untuk direkrut oleh Headline Management Artist.
3. Aura Entertainment
Aura Entertainment menerima siswa dengan berbagai usia, namun memiliki persyaratan minimal dan maksimal usia bila ingin mendalami ilmu di tempat ini. Bila Anda masih berusia terlalu muda, atau bahkan terlalu tua, maka tempat yang pas untuk kamu adalah Aura Entertainment. Usia minimal untuk mendaftar adalah 4 tahun dan usia maksimal adalah 50 tahun. Tentunya, akan dibagi sesuai kelas usianya. Pelatihan aktingnya cukup mumpuni, untuk membantu kamu menampilkan yang terbaik di depan kamera. Di Aura Entertainment tidak hanya kelas akting, namun juga ada pembentukan karakter di depan kamera. Pembentukan karakter ini tidak hanya membuat semakin berkarakter, namun juga membuat kamu lebih terlihat tidak kaku di depan kamera.
Itulah rekomendasi sekolah akting bila kamu ingin mendalami keterampilan bakat aktingmu dan ingin menjadi seorang aktor atau aktris. Melalui sekolah akting ini merupakan langkah awal kamu untuk mewujudkan cita-citamu, mungkin saja dengan kamu mengikuti kelas akting ini bisa mengubah hidup kamu untuk menjadi artis yang terkenal. Masih banyak lagi sebenarnya tempat belajar akting di Jakarta yang bisa kamu coba. Tentunya, dengan mengikuti kelas ini, kesempatan kamu untuk masuk ke dunia perfilman Indonesia menjadi semakin besar.