Tempat berkumpul para Filmmaker. Berbagi Ilmu, Cerita dan Berita

5 Aktris Yang Mendapat Peran Jagoan di Film Indonesia

Akting dari aktris Indonesia memang tidak perlu diragukan lagi, banyak dari mereka yang mengambil peran action sebagai seorang jagoan yang tidak takut dalam pertarungan.

Kehadiran mereka mewarnai perfilman Indonesia dan tampil sebagai inspirasi para wanita di dunia nyata. Siapa kah mereka? Berikut adalah aktris yang mendapatkan peran jagoan di film Indonesia.

1. Christine Hakim – Pendekar Tongkat Emas (2014)

Film Pendekar Tongkat Emas (2014) memiliki jagoan bernama Cempaka. Ia memiliki padepokan dan empat orang murid, yaitu

Biru (Reza Rahardian), Gerhana (Tara Basro), Dara (Eva Celia), dan Angin (Aria Kusumah). Biru dan Gerhana memiliki hubungan yang dekat, begitu pula Dara dan Angin. Cempaka memerintahkan Biru dan Gerhana untuk menyaksikan pertarungan silat yang dimenangkan oleh Perguruan Sayap Merah.

Di Perguruan Sayap Merah, Biru dan Gerhana disambut oleh pimpinan perguruan (Whani Darmawan) yang menitipkan salam hormat untuk Cempaka yang telah berjasa banyak bagi dunia persilatan. Sekembalinya, Cempaka mengumpulkan keempat muridnya dan menyampaikan bahwa ia akan memilih satu di antara mereka untuk menjadi pewaris Tongkat Emas beserta jurus Melingkar Bumi.

Meskipun lebih muda, Cempaka memilih Dara, Biru dan Gerhana terkejut. Meskipun Dara mencoba menolak, Cempaka bersikeras dan mengatakan bahwa ia akan membawa Dara pergi selama beberapa hari untuk mewariskan jurus Melingkar Bumi. Biru dan Gerhana tidak terima danakhirnya mengalahkan Cempaka dan membunuhnya. 

2. Nirina Zubir – 5 Cowok Jagoan (2017)

Dalam 5 Cowok Jagoan, terdapat peran cewek keren yang tidak kalah dengan lima cowok jagoan saat berbicara tentang membela kebenaran. Dia adalah Debby (Nirina Zubir), cewek dengan gaya khasnya yaitu dandanan bold dan rambut fuschia.

Debbymembantu Yanto buat menyelamatkan Dewi, rekan kerjanya. Dengan tubuh kekar dan kelihaian buat menggunakan pistol serta pisau, Debby memang tidak bisa diremehkan. Bahkan meskipun judul film ini adalah 5 Cowok Jagoan, peran Debby tidak bisa diabaikan karena kehebatannya sebagai cewek di film ini.

3. Sherina Munaf – Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 (2018)

Anggini (Sherina Munaf) merupakan jagoan Wanita dalam film Wiro Sableng Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 (2018). Jurus andalannya adalah Memecah Angin Memukul Matahari Menghancurkan Rembulan dengan senjata Selendang Sutra Ungu.

Sebagai pendekar golongan putih, Anggini membantu Wiro Sableng buat menumpas para penjahat golongan hitam yang ingin mengobrak-abrik dunia. Walaupun penampilan Anggini terlihat manis, namun ia dapat menaklukkan lawannya dengan cepat.

4. Pevita Pearce – Buffalo Boys (2018)

Dalam film koboi, Buffalo Boys (2018), Kiona (Pevita Pearce) adalah anak dari kepala desa. Kiona memilih jalan yang berbeda daripada wanita pada umumnya pada masa itu. Dia belajar bela diri, memanah, dan pandai mengendarai kerbau.

Kiona juga punya peran penting dalam menumpas kejahatan Van Trach, penjajah keji, dan anak buahnya yang kejam. Sosoknya yang tangguh, Kiona pantas masuk jajaran jagoan cewek Indonesia.

5. Julie Estelle – The Night Comes for Us (2018)

Dalam film The Night Comes for Us  terdapat bernama The Operator (Julie Estelle) yang ditugaskan membunuh Six Seas, semua centeng Triad. Namun, pada akhirnya, dia membantu untuk menyelamatkan Ito (Joe Taslim) , mantan anggota Six Seas yang membelot, dan juga membunuh anggota Six Seas tersisa.

Selain jago bela diri, The Operator juga jago membidik dan tenang. Kehadiran The Operator mengingatkan kita pada perannya sebagai Hammer Girl di The Raid 2 (2014) yang sama-sama mematikan.

Total
0
Shares
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Posts